Pages

Subscribe:

Monday, April 7, 2014

Bentuk Tubuh Manusia dan Solusi Mengenakan Busana Yang sesuai dengan bentuk Tubuh



Menurut Riyanto (2003) bahwa Bentuk tubuh manusia dapat digolongkan menjadi bentuk Tubuh Gemuk Pendek, Gemuk Tinggi, Kurus Tinggi, Kurus Pendek dan Langsing. Menurut Riyanto (2003) bentuk tubuh dapat digolongan menjadi 5, dan solusi mengenakan busana yang serasi untuk tipe bentuk tubuh tersebut :
     1.      Bentuk Tubuh Gemuk Pendek
Hal yang perlu diperhatikan untuk orang yang bertubuh gemuk pendek yaitu :
    ·         Pilihlah potongan yang bergaris princess agar memberi kesan memanjangkan, meninggikan.
    ·         Pilihlah bahan bermotif vertical atau motif berukuran kecil agar memberi kesan melangsingkan.
      ·         Pilihlan busana yang bergaris leher V dan tambahkan kalung panjang agar leher tampak lebih jenjang.
·         Pilihlah bawahan berupa celana panjang berpinggang rendah, model pipa lurus.
·         Pilihlah warna – warna gelap, terutama hitam, abu, coklat, merah marun.
2.      Bentuk Tubuh Gemuk Tinggi
Hal yang perlu diperhatikan untuk orang yang bertubuh gemuk tinggi yaitu :
·         Pilihlah busana yang berpotongan sederhana.
·         Pilihlah bahan yang tidak lentur (stretch) dan tidak mengkilap.
·         Pilihlah motif yang berukuran kecil.
·         Pilihlah warna – warna gelap atau warna natural.
·         Pilihlah kalung yang pendek atau pas di leher agar leher tidak terlalu jenjang.
3.      Bentuk Tubuh Kurus Pendek
Hal yang perlu diperhatikan untuk orang yang bertubuh kurus pendek yaitu:
·         Pilihlah busana yang berpotongan princess agar memberi kesan memanjangkan, meninggikan.
·         Pilihlah bahan yang bermotif besar seperti bunga dan garis horizontal agar memberi kesan melebar atau menggemukkan badan.
·         Pilihlah warna – warna terang atau cerah agar memberi kesan besar atau gemuk.
·         Pilihlah busana yang menggunakan hiasan dekoratif seperti ruffles, frill, drapery, payet atau bordir karena akan memberi efek yang penuh pada tubuh.
4.      Bentuk Tubuh Kurus Tinggi
Hal yang perlu diperhatikan untuk orang yang bertubuh kurus tinggi yaitu:
·         Pilihlah busana yang berpotongan horizontal atau bergaris empire agar memberi kesan pendek, melebar dan tidak terlalu tinggi menjulang.
·         Pilhlah busana yang bermotif besar seperti garis horizontal, bunga besar, kotak besar agar memberi kesan melebar dan penuh pada tubuh.
·         Pilihlah warna – warna cerah agar memberi kesan besar atau menggemukkan.
5.      Bentuk Tubuh Ideal
Bagi orang yang mempunyai bentuk tubuh ideal tidaklah masalah untuk menggunakan busana apapun karena bentuk tubuh ideal selalu cocok menggunakan semua model, motif, warna dan tekstur apapun.Pemilihan model, motif, lebih bebas, sedangkan pemilihan warna dapat disesuaikan dengan kulit si pemakai dan pilihlah pakaian yang sesuai dengan waktu dan kesempatan.
Sedangkan menurut Nurafni (2008) bentuk tubuh dapat digolongkan menjadi Tubuh Tinggi Besar, Tubuh Mungil, Tubuh Gemuk, Perut Buncit, Boy Figure ( pinggul kecil, perut rata, dan bokong tipis), Tubuh Berbokong Besar, Pear Figure ( proporsi tubuh lebih pendek), Tubuh Berpaha Besar, Tubuh Berleher Pendek.
Lebih lanjut menurut Yeyen (2012) bentuk tubuh wanita dapat digolongkan menjadi enam yaitu bentuk jam pasir (hourglass body shape), buah pir (pear body shape), buah apel (apple body shape), tube (body shape), tubuh kecil (petite body shape), tubuh besar (big size shape).
1.      Bentuk Jam Pasir (Hourglass Body Shape)
Bentuk Tubuh Jam Pasir

Pemilik tubuh berbentuk jam pasir memiliki punggung dan bahu lebar, bagian bahu dan pinggul seimbang, bagian pinggang menyempit, dan bagian dada berisi.
Hal yang perlu di lakukan yaitu :
·         Atasan bergaris leher V (V-neck) dapat menampilkan kesan tubuh lebih ramping.
·         Mantel (Coat) dan ikat pinggang bisa menjadi pelengkap dalam berbusana.
·         Kenakan rok A-line midi dan celana berpipa lebar (flare) agar bagian bawah tubuh bisa seimbang.
·         Gunakan celana yang pas badan.
Hal yang tidak  perlu dilakukan yaitu :
·         Menggunakan rok span yang menyempit di bagian bawah karena dapat memberi kesan pinggul bertambah besar.
·         Hindari atasan dengan model halter neck karena akan membuat bahu dan tangan terlihat besar.
·         Usahakan untuk menghindari model busana yang terlalu banyak detail seperti ruffles.
·         Busana yang terlalu longgar akan membuat tubuh anda terlihat semakin besar.
·         Hindari menggunakan busana dari rajutan karena akan membuat tubuh terlihat besar.

2.      Buah Pir (Pear Body Shape)
Bentuk tubuh Buah Pir

Ciri tubuh dengan bentuk buah pir adalah bagian bawah (pinggul) lebih besar dari bagian torso.Bagian dada, pinggang, bahu, dan dada sejajar.
Hal yang perlu dilakukan yaitu :
·         Kenakan atasan berdetail ruffles, aplikasi bunga, dan pleats dengan tangan reglan.
·         Pilih bawahan bermodel simple atau tidak banyak detail seperti rok lebar (flare) celana hipster dapat dipilih karena modelnya menutupi bagian pinggul yang lebar.
·         Rok model A-line dapat menyamarkan bagian bawah tubuh yang besar.
·         Sebaiknya pilihlah bawahan berwarna gelap untuk membuat tubuh terkesan lebih ramping.
Hal yang tidak perlu dilakukan yaitu :
·         Model yang tidak disarankan adalah model atasan kemben.
·         Hindari celana pinsil, rok kerut lebar, rok H-line, rok balon, dan rok bertumpuk – tumpuk karena akan terlihat semakin lebar.
·         Hindari bawahan yang terlalu banyak detail.
3.      Buah Apel (Apple Body Shape)
Bentuj tubuh Buah Apel

Pemilik bentuk tubuh buah apel bagian atas tubuhnya lebih berisi dan bagian kaki lebih ramping.
Hal yang perlu dilakukan yaitu :
·         Pilih celana lurus untuk menyeimbangkan bentuk tubuh bagian atas tubuh dipadu dengan coat panjang.
·         Atasan dengan empire line cocok untuk digunakan karena dapat membuat tubuh anda terlihat jenjang.
·         Rok model A-line atau rok dengan berdetail cocok untuk pemilik tubuh buah apel karena akan membantu mengalihkan perhatian dari bagian tubuh atas.
·         Rok model H-line juga cocok dikenakan karena dapat menyeimbangkan bagian tubuh atas dan bagian bawah.

Hal yang tidak perlu dilakukan yaitu:
·         Hindari atasan yang penuh motif atau detail karena akan membuat bagian atas tubuh terlihat lebih besar.
·         Celana baggy akan membuat kaki semakin terlihat kecil dibagian bawah.
·         Rok mini (mini skirt) membuat bagian atas tubuh terlihat lebih besar.
·         Hindari memilih model rok pinsil (pencil skirt) karena bagian bawah tubuh akan terlihat semakin kecil.

4.      Tube (Body Shape) 
Cirinya, tubuh tinggi dan lurus, bagian dada dan pinggul kecil.



Bentuk Tubuh Tube
Hal yang perlu dilakukan yaitu :
·         Pilihlah atasan bermotif dan berdetail seperti pleats, ruffles untuk memberi kesan tubuh lebih berisi.
·         Kenakan dress dengan potongan di pinggang, padukan dengan belt besar.
·         Rok yang bervolume atau pleats, raffles akan membuat bagian bawah lebih terlihat besar.
·         Rok balon juga dapat menjadi pilihan yang tepat bagi anda.

Hal yang tidak perlu dilakukan yaitu :
·         Jangan mengenakan busana yang terlalu ketat, karena akan mempertegas bentuk tubuh anda.
·         Hindari juga busana yang terlalu longgar maka akan membuat tubuh anda terlihat semakin kecil.
·         Hindari model rok pinsil (pencil skirt) karena akan membuat kaki terlihat semakin ramping.

5.      Tubuh Kecil (Petite Body Shape)
    Ciri pemilik bentuk tubuh ini, ukuran tubuh kecil dan mungil
Bentuk tubuh Kecil dan Mungil
Hal yang perlu dilakukan yaitu :
·         Gunakan busana bergaris leher V (V-neck), model ini dapat mengkamuflase ukuran dada yang kecil.
·         Gunakan atasan yang bermotif tidak terlalu ramai dan bertekstur.
·         Gunakan busana yang memiliki garis potong dibagian dada untuk menciptakan volume dibagian dada.
·         Pilihlah rok dengan panjang selutut.
·         Celana capry juga bisa menjadi salah satu pilihan dalam berbusana.
Hal yang tidak perlu dilakukan yaitu :
·         Hindari mengenakan dress yang terlalu panjang karena akan membuat tubuh terlihat lebih pendek.
·         Hindari juga rok midi atau rok yang terlalu panjang karena akan menenggelamkan tubuh anda.
·         Hindari celana yang berpipa lebar karena akan membuat tubuh semakin terlihat kecil.
·         Busana yang terlalu ketat (press body) karena akan membuat tubuh semakin kecil.

6.      Tubuh Besar (Big Size Body Shape)
      Tubuh yang terlalu besar pada semua bagian.

Bentuk tubuh Besar


Hal yang perlu dilakukan yaitu :
·         Pilihlah warna – warna gelap untuk memberi kesan merampingkan tubuh.
·         Blus dengan garis leher V (V-neck) yang sederhana dan berlengan kemeja.
·         Kenakan rok model A-line berwarna gelap.
·         Gunakan motif berukuran sedang, jangan terlalu besar dan jangan terlalu kecil.
Hal yang tidak perlu dilakukan yaitu :
·         Hindari atasan turtle neck yang bermotif terlalu kecil dan berdetail karena akan membuat tubuh terlihat lebih besar.
·         Jangan mengenakan busana yang terlalu ketat karena dapat menonjolkan lekuk tubuh anda.
·         Jangan memilih aksesoris yang terlalu besar dan bertumpuk – tumpuk.
·         Hindari bawahan yang lebar dan berdetail seperti celana cut bray atau rok balon.
·         Hindari juga busana berwarna terang karena akan membuat tubuh semakin terlihat besar.








Comments
0 Comments

0 komentar:

Post a Comment